How's College Life, Bro?

“How’s College Life, Bro?”

Membentuk forum dan berdiskusi bersama merupakan salah satu agenda yang tidak luput dari kebiasaan mahasiswa. Sebagai mahasiswa aktif yang melek terhadap isu yang terjadi, para mahasiswa dari Pendidikan Fisika UIN Sunan Kalijaga melakukan forum diskusi dengan Departemen INtelektual dan Kependidikan memberikan wadah untuk saling bertukar opini. Pada Hari Rabu 22 Mei2024 bertempat di Laboratorium Agama UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, para mahasiswa mendiskusikan hal mendasar bagi mahasiswa mengenai kehidupan selama di perkuliahan.

Diskusi ini dipandu oleh Rinda OKtaviani dari Departemen Sosial Keagamaan sebagai moderator dan Ahmad Farid dari Departemen Jaringan dan Advokasi sebagai pemantik dalam diskusi. Permulaan diskusi berlangsung dengan pemberian materi oleh pemntik, mengangkat isu-isu yang dialami mahasiswa mengenai kehidupan dalam menghadapi perkuliahan. Isu ini dimulai dari pertemanan, pembelajaran, hingga karir jangka panjang yang bisa ditempuh para mahasiswa Pendidikan Fisika UIN Sunan Kalijaga.

Penyajian materi yang apik dari pemantik dan juga tangkasnya moderator dalam memancing opini mahasiswa berhasil memberikan pandangan baru dalam menjalani kehidupan kulian. Dimulai dari pertemanan dan membentuk relasi, mahasiswa terkhusus semester awal memberikan tanggapan bahwa pertemanan sangat berpengaruh dalam kehidupan social kampus, teman yang baik dapat menumbuhkan motivasi dan semangat dalam menjalani perkuliahan, pun sebaliknya memilih teman yang salah dapat menjerumuskan pada rasa malas dan ignore terhadap sekitar.

Mengalir bagai air, diskusi masuk ke lebih serius mengenai capaian akademik yang harus dilewati untuk mencapai kata “LULUS”. Kajian ini mendapatkan support special dari salah satu alumni angkatan 19 yaitu M. Rizky Ramadan, dimana beliau membagikan pengalamannya selama berkuliah, pun didukung oleh angkatan 21 yang telah menjalani PLP. Pada pembahasan akademik ini, banyak sekali ilmu yang didapat. Dimulai dari apa saja yang dilakukan untuk memilih krs, apalagi angkatan 23 yang semester akan datang memulai war krs. Untuk angkatan 22, yaitu semester 4 mendapatkan pengetahuan baru mengenai apa yang harus disiapkan untuk semester mendatang dan juga apa yang harus dilakukan ketika melakukan plp. Berkat bantuan dari mahasiswa semester 6 (angkatan 21), pemahaman yang didasarkan pengalaman dapat dicapai dan menjadi bekal kelak di semester yang akan datang. Selain itu, pembahasan mengenai KKN juga tidak terlewat. Dimana angkatan 21 akan melakukannya pada semester pendek mendatang, diberikan pandangan mengenai KKN oleh M. Rizki Ramadan selaku alumni yang telah melakukan kegiatan tersebut.

Pembahasan semakin seru ketika pemateri dan para peserta saling bertanya jawab, topik paling hangat ialah mengenai STUDENT EXCHANGE. Banyaknya peminat namun kurangnya pemahaman mengenai program ini akhirnya mendapatkan titik terang berkat adanya diskusi dengan mahasiswa yang pernah bersangkutan dengan program ini.

“How’s College Life, Bro?” resmi ditutup ketika diskusi telah mendapatkan insight dan pengetahuan baru oleh para peserta. Dengan tagline ‘Mempersiapkan lebih awal itu lebih baik daripada tersengal mengejar ketertinggalan’ diharapkan para peserta dapat memetik banyak hal baik di dalam diskusi ini.

Berita Terkait